Tolak Real Madrid, Leny Yoro Pilih ke Manchester United - Portal Berita Politik

Tolak Real Madrid, Leny Yoro Pilih ke Manchester United

- Editor

Kamis, 18 Juli 2024 - 07:20 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JAKARTA, (indotimes) – Manchester United berada di ambang keberhasilan mendatangkan pemain muda berbakat Leny Yoro dari Lille. Bek berusia 18 tahun itu dikabarkan telah terbang ke Inggris untuk menjalani tes medis di Old Trafford, menjelang kepindahannya yang bernilai £52 juta (sekitar Rp1,09 triliun).

Menurut laporan Sky Sports pada Rabu, 17 Juli 2024, Lille telah menyetujui tawaran dari Manchester United. Meski sempat diisukan tertarik untuk bergabung dengan Real Madrid, Yoro akhirnya memilih untuk berlabuh di klub Liga Inggris tersebut.

Fabrizio Romano, pakar transfer terkenal di Eropa, mengkonfirmasi bahwa kesepakatan antara Manchester United dan Yoro telah tercapai, termasuk detail kontrak. “Leny Yoro sedang meninjau seluruh kontrak dari Manchester United dan tes medis akan segera dilakukan,” tulis Romano di akun X pribadinya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Romano juga menambahkan bahwa Real Madrid telah diberitahu mengenai keputusan Yoro untuk bergabung dengan Manchester United. “Dewan United ingin segera mengambil langkah formal selanjutnya,” tambahnya.

Jika transfer ini terwujud, Yoro akan menjadi rekrutan kedua Manchester United di bursa transfer musim panas ini, setelah sebelumnya berhasil mendatangkan Joshua Zirkzee dari Bologna.

Selain itu, Manchester United juga tengah bernegosiasi dengan Bayern Munich untuk mendapatkan Matthijs de Ligt, sebagai bagian dari upaya memperkuat lini belakang mereka menyusul potensi hengkangnya Raphael Varane dan masa depan Victor Lindelof yang belum pasti.

Berita Terkait

Prabowo Bahas Penguatan Pendidikan Islam, Al Azhar Serahkan Proposal Penelitian
Banyak Terobosan, Tapi Rakyat Bingung? Prabowo Minta Menteri Perbaiki Hal Ini!
Mudik 2025 Terancam Kacau? Prabowo Turun Tangan, Perintahkan Hal Ini!!
Fakta-Fakta di Balik Ketertarikan Pemimpin Dunia terhadap Program Makan Bergizi Gratis (MBG)
Driver Ojol Akhirnya Dapat Bonus Lebaran! Prabowo: Kalau Bisa Ditambahlah
KEK Industropolis Batang Diresmikan: Target Jadi Pusat Industri Bertaraf Global
Prabowo Panggil Menteri ke Istana, Ada Apa?
Fakta-Fakta Program Asta Cita Prabowo: Peran Brantas Abipraya dalam Pembangunan Nasional

Berita Terkait

Minggu, 23 Maret 2025 - 19:48 WIB

Prabowo Bahas Penguatan Pendidikan Islam, Al Azhar Serahkan Proposal Penelitian

Sabtu, 22 Maret 2025 - 11:31 WIB

Banyak Terobosan, Tapi Rakyat Bingung? Prabowo Minta Menteri Perbaiki Hal Ini!

Sabtu, 22 Maret 2025 - 10:13 WIB

Mudik 2025 Terancam Kacau? Prabowo Turun Tangan, Perintahkan Hal Ini!!

Sabtu, 22 Maret 2025 - 09:19 WIB

Fakta-Fakta di Balik Ketertarikan Pemimpin Dunia terhadap Program Makan Bergizi Gratis (MBG)

Sabtu, 22 Maret 2025 - 08:56 WIB

Driver Ojol Akhirnya Dapat Bonus Lebaran! Prabowo: Kalau Bisa Ditambahlah

Berita Terbaru