PALEMBANG, (indotimes) – Sebuah video yang beredar di media sosial memperlihatkan seekor buaya sedang berenang di perairan Sungai Musi, tepatnya di dekat Jembatan Musi II. Buaya tersebut tertangkap kamera oleh seorang warga yang sedang menaiki perahu ketek.
“Mundur, bukan musuh kita,” ujar perekam video tersebut, yang menambah kesan dramatis pada penampakan tak terduga ini.
Ketika dikonfirmasi, Camat Gandus, Jufriansyah, membenarkan bahwa video penampakan buaya tersebut diambil di wilayah Gandus. “Kalau dilihat dari video dan informasi Ketua RT setempat, benar bahwa adanya buaya di perairan Sungai Musi. Itu video hari Jumat lalu,” kata Jufri pada Minggu dikutip dari tribunsumsel (21/7/2024).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Jufriansyah menyatakan telah berkoordinasi dengan Balai Konservasi dan Sumber Daya Alam (BKSDA) Sumsel untuk memastikan keberadaan buaya tersebut di sekitar perairan Sungai Musi. “Koordinasi dengan BKSDA sudah melalui telepon sementara ini. Untuk suratnya menyusul besok Senin,” tambahnya.
Ia juga mengimbau masyarakat yang tinggal di sekitar perairan Sungai Musi untuk berhati-hati. Langkah preventif lain yang akan diambil adalah pemasangan spanduk peringatan binatang buas di pinggiran sungai agar masyarakat lebih waspada.
“Masyarakat khususnya yang tinggal di pinggiran Sungai Musi di Kecamatan Gandus saya imbau untuk berhati-hati. Imbauan juga sudah saya edarkan ke grup WhatsApp Ketua RT,” jelas Jufriansyah.
Keberadaan buaya di perairan Sungai Musi ini menjadi perhatian serius pihak berwenang, yang berusaha memastikan keamanan warga sekaligus menjaga kelestarian satwa liar.