Ketagihan Judi Slot, Bayu Aripan Ovra Nekat Curi Motor di Lubuklinggau - Portal Berita Politik

Ketagihan Judi Slot, Bayu Aripan Ovra Nekat Curi Motor di Lubuklinggau

- Editor

Kamis, 1 Agustus 2024 - 13:15 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: Bayu Aripan Ovra ditangkap tim Macan Linggau Polres Lubuklinggau, (Dok. Istimewa)

i

Foto: Bayu Aripan Ovra ditangkap tim Macan Linggau Polres Lubuklinggau, (Dok. Istimewa)

LUBUKLINGGAU, (indotimes.id) – Ketagihan judi slot membuat Bayu Aripan Ovra, warga Kelurahan Muara Enim, Kecamatan Lubuklinggau Barat I, nekat melakukan aksi pencurian meski ada CCTV. Bayu menjadi salah satu dari dua pelaku pencurian motor yang viral terekam CCTV di Kota Lubuklinggau.

Dalam aksinya, Bayu dan rekannya yang masih buron menggunakan modus lempar ayam jago ke pagar rumah target. Bayu ditangkap di rumah neneknya di Jalan Lakitan, Kelurahan Pasar Satelit, Kecamatan Lubuklinggau Utara II. Kini, Bayu telah diamankan di Polres Lubuklinggau untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya.

Kapolres Lubuklinggau, AKBP Bobby Kusumawardhana, melalui Kasat Reskrim, AKP Hendrawan, menyampaikan bahwa aksi pencurian dilakukan pelaku pada hari Selasa, 30 Juli 2024, sekitar pukul 14.00 WIB. “Pelaku mencuri di wilayah Jalan Darma Siswa, Kelurahan Pasar Satelit, Kecamatan Lubuklinggau Utara II. Korbannya adalah Dadang Iskandar,” ujarnya kepada wartawan, Kamis (1/8/2024).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Awalnya, pelaku berpura-pura melempar ayam jago ke depan pintu rumah korban. Setelah itu, ayam diambil lagi sambil memberikan isyarat kepada Bayu. Kemudian, Bayu mengeluarkan satu unit kunci leter T dari saku celana bagian depan dan merusak kunci kontak sepeda motor korban. Setelah berhasil merusak kunci kontak, pelaku membawa kabur sepeda motor korban dengan berboncengan dengan pelaku yang membawa ayam jago.

Setelah menerima laporan dari korban, polisi melakukan serangkaian tindakan penyelidikan dengan menginterogasi saksi-saksi terkait perkara tersebut. Dari hasil penyelidikan, polisi mengumpulkan bukti-bukti yang cukup dan mengidentifikasi identitas pelaku, lalu melakukan pencarian keberadaan pelaku.

Berita Terkait

ODGJ di Lubuklinggau Bacok Tetangga, Keluarga Tak Lanjutkan ke Jalur Hukum
RS Ar Bunda Lubuklinggau Hadirkan Program Bayi Tabung Bersama Smart Fertility Clinic
Kembali Berulah, Begal Payudara di Lubuklinggau Ditangkap Polisi
Jalan Lingkar Selatan Lubuklinggau Rusak Akibat Truk Batu Bara, Warga Resah
Update News: Polisi Tangkap Pelaku Pengeroyokan Tukang Parkir di Lubuklinggau yang Ditusuk di Leher: Berikut Motifnya
Kronologi dan Fakta Sementara Tukang Parkir di Lubuklinggau Tewas Ditusuk di Leher
Ditusuk di Leher, Tukang Parkir di Lubuklinggau Tewas: Pelaku Masih Buron
Mencuri HP di Alfamart Seorang Ayah di Lubuklinggau Ditangkap: Berikut Kronologinya

Berita Terkait

Sabtu, 8 Maret 2025 - 15:31 WIB

ODGJ di Lubuklinggau Bacok Tetangga, Keluarga Tak Lanjutkan ke Jalur Hukum

Rabu, 7 Agustus 2024 - 16:47 WIB

RS Ar Bunda Lubuklinggau Hadirkan Program Bayi Tabung Bersama Smart Fertility Clinic

Rabu, 7 Agustus 2024 - 15:31 WIB

Kembali Berulah, Begal Payudara di Lubuklinggau Ditangkap Polisi

Selasa, 6 Agustus 2024 - 14:28 WIB

Jalan Lingkar Selatan Lubuklinggau Rusak Akibat Truk Batu Bara, Warga Resah

Senin, 5 Agustus 2024 - 14:48 WIB

Update News: Polisi Tangkap Pelaku Pengeroyokan Tukang Parkir di Lubuklinggau yang Ditusuk di Leher: Berikut Motifnya

Berita Terbaru

Para Pemimpin-Pemimpim UNI Eropa. (Foto Istimewa)

Politik Luar Negeri

EU Desak Rusia Akhiri Perang! Aset Dibekukan, Gencatan Senjata Jadi Solusi?

Jumat, 21 Mar 2025 - 14:20 WIB