Curi Hp di Masjid Agung, Deni Hampir Jadi Amukan Massa - Portal Berita Politik

Curi Hp di Masjid Agung, Deni Hampir Jadi Amukan Massa

- Editor

Rabu, 17 Juli 2024 - 18:50 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PALEMBANG, (indotimes) – Deni Setiawan (26) nyaris menjadi korban amukan massa setelah kedapatan mencuri handphone (HP) milik seorang pengunjung di Masjid Agung Palembang, Rabu (17/7/2024). Beruntung, aksi main hakim sendiri tersebut berhasil dicegah oleh anggota Sat Samapta Polrestabes Palembang yang langsung mengamankan pelaku.

Deni, warga Lorong Sei Semajid, Kelurahan 3-4 Ulu, Kecamatan SU I, Palembang, kini harus mempertanggungjawabkan perbuatannya di Mapolrestabes Palembang.

Korban pencurian, Wandi (38), warga Perumnas Palembang, menjelaskan kronologi kejadian saat dihubungi di SPKT Polrestabes Palembang. “Saya sedang mengecas HP dan memasukkannya ke dalam tas di samping saya saat tiduran. Satpam di sana sempat memperingatkan saya agar tidak meninggalkan HP yang sedang dicas jika ingin pergi,” kata Wandi.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Wandi melanjutkan, saat sedang tertidur, tiba-tiba ia merasakan ada yang mengambil HP dari dalam tasnya. “Saya terbangun dan melihat pelaku, lalu berteriak sehingga warga mengejar pelaku. Beruntung, ada polisi yang langsung menangkap dan mengamankan pelaku,” tuturnya.

Aiptu Suprianto, anggota Sat Samapta Polrestabes Palembang yang turut mengamankan pelaku, menjelaskan bahwa saat kejadian, ia bersama anggota lainnya sedang melakukan pengamanan dan hendak menuju kantor wali kota. Ketika melintas di Monumen Ampera, mereka mendengar teriakan dan segera menghentikan kendaraan untuk melakukan pengejaran.

“Kami langsung berhenti dan memarkirkan sepeda motor, kemudian ikut melakukan pengejaran. Pelaku berhasil diamankan bersama barang bukti HP milik korban. Pelaku juga mengakui telah mencuri HP dari dalam tas korban di Masjid Agung,” ujar Suprianto.

Sementara itu, Deni Setiawan hanya bisa tertunduk malu saat diinterogasi polisi. Ia mengakui perbuatannya mencuri HP dengan alasan kebutuhan ekonomi. “Terpaksa pak, kebutuhan ekonomi,” ucapnya singkat.

Berita Terkait

Kronologi Lengkap Anggota DPRD Musi Rawas Ditangkap Kejati Sumsel, Gerindra Siapkan Pemecatan
Pengangkatan CASN di Sumsel Ditunda, Gubernur Herman Deru: “Sekali-Sekali Mengabdi Untuk Negara”
Skandal Korupsi Tol Betung-Tempino: Crazy Rich Palembang Ditangkap, Modus Pemalsuan Tanah Terbongkar!
Oknum ASN Prabumulih Ditahan Polda Sumsel Terkait Kasus Penipuan Rp 3,5 Miliar
Banjir Genangi Palembang, Warga Diminta Waspadai Kondisi Sungai Musi
Gratis!!! Tol Palembang-Betung Akan Dibuka Fungsional Pada H-10 Lebaran
Ada Keluarga Huni Gedung Eks PSRAN di Palembang yang Terbengkalai, Kondisinya Memprihatinkan!!
Wali Kota Palembang Jatuhkan Sanksi SP3 pada Lurah Pulokerto karena Absen saat Sidak

Berita Terkait

Rabu, 12 Maret 2025 - 05:33 WIB

Kronologi Lengkap Anggota DPRD Musi Rawas Ditangkap Kejati Sumsel, Gerindra Siapkan Pemecatan

Selasa, 11 Maret 2025 - 13:13 WIB

Pengangkatan CASN di Sumsel Ditunda, Gubernur Herman Deru: “Sekali-Sekali Mengabdi Untuk Negara”

Senin, 10 Maret 2025 - 18:31 WIB

Skandal Korupsi Tol Betung-Tempino: Crazy Rich Palembang Ditangkap, Modus Pemalsuan Tanah Terbongkar!

Minggu, 9 Maret 2025 - 13:35 WIB

Oknum ASN Prabumulih Ditahan Polda Sumsel Terkait Kasus Penipuan Rp 3,5 Miliar

Minggu, 9 Maret 2025 - 12:51 WIB

Banjir Genangi Palembang, Warga Diminta Waspadai Kondisi Sungai Musi

Berita Terbaru