Bupati OKU Anjurkan OPD "Berburu" ke Pusat untuk Dapatkan Hal Ini.. - Portal Berita Politik

Bupati OKU Anjurkan OPD “Berburu” ke Pusat untuk Dapatkan Hal Ini..

- Editor

Kamis, 6 Maret 2025 - 12:46 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

INDOTIMES.ID, BATURAJA – Bupati Ogan Komering Ulu (OKU), H Teddy Meilwansyah SSTP MM MPd, mendorong semua Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di bawah jajarannya untuk lebih aktif dalam berburu dana ke pemerintah pusat guna mendukung pembiayaan program masing-masing dinas. Ia menekankan pentingnya pendekatan ke kementerian terkait, karena jika hanya mengandalkan APBD OKU yang terbatas, program-program akan terbatas pula.

“Jika hanya mengandalkan APBD yang kecil, program-program akan sangat sempit. Oleh karena itu, kepala OPD diharapkan bisa melakukan pendekatan ke kementerian teknis masing-masing. Setiap kementerian memiliki anggaran yang bisa dialokasikan sesuai dengan kebutuhan OPD di daerah,” ujar Teddy.

Bupati Teddy memberikan contoh dari pengalaman dua tahun lalu ketika bersama Kepala Dinas Perikanan, Ir Hj Tri Aprianingsih, menghadap Kementerian Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia. Dari pertemuan tersebut, mereka berhasil mendapatkan bantuan mesin pembuat pakan ikan dan peralatan yang dibutuhkan untuk pengembangan Budi Daya Ikan Gabus.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kalau kita tidak datang ke kementerian, mereka akan mengira kita sudah kaya dan tidak butuh bantuan lagi,” kata Teddy.

Meskipun terdapat efisiensi dalam perjalanan dinas, Teddy menjelaskan bahwa dana perjalanan dinas tetap dapat digunakan untuk kepentingan pembangunan daerah, seperti mencari dana ke pusat yang sangat dibutuhkan demi mendukung program-program pembangunan di Kabupaten OKU.

“Setiap Kepala OPD harus memiliki kemampuan dan kemauan untuk meningkatkan koneksi serta jaringan agar dapat menarik dana dari pusat guna mendukung pembangunan dan kemajuan di Kabupaten OKU,” ujar Teddy.

Bupati Teddy juga menjelaskan bahwa semua program dalam visi dan misi Bupati OKU untuk periode 2025-2030 ada di masing-masing OPD. Misalnya, masalah infrastruktur ada di Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PU PR), masalah kebersihan ada di Dinas Kebersihan, dan masalah pendidikan ada di Dinas Pendidikan.

“Para Kepala OPD bersama saya dan Wakil Bupati bertanggung jawab untuk mewujudkan program-program yang telah dipetakan dalam visi dan misi Bupati. Kerja sama dan dukungan dari semua OPD sangat dibutuhkan untuk mewujudkan program-program ini,” tegas Teddy.

Bupati OKU mengingatkan, keberhasilan pembangunan Kabupaten OKU tidak hanya bergantung pada pemerintah, tetapi juga membutuhkan dukungan dan kerjasama dari seluruh pihak terkait. “Kami tidak bisa bekerja sendiri, kami butuh dukungan dan kerjasama dari setiap OPD dan semua pihak terkait,” tutup Teddy.

Berita Terkait

Gubernur Sumsel Dorong Pemuda Jadi Penggerak Literasi Keuangan Syariah
“Sebelumnya Sudah Saya Sampaikan untuk Sabar, tetapi Saya Malah Dibully” – Herman Deru soal Pengangkatan CASN
Bupati PALI Curhat ke Herman Deru, Ternyata Ini Tantangan Beratnya!
Skandal Korupsi di OKU: Skema Jatah Proyek dan Fee Miliaran Terbongkar
OTT KPK di OKU, Delapan Orang Diciduk, Gubernur Sumsel: Patuhi Aturan!
“Yang Penting Perjalanan Dinas Tetap Utuh” – Celoteh Anggota DPRD Banyuasin Tuai Kecaman
OTT Pejabat OKU! KPK Tangkap 8 Orang, Sita Rp 2,6 Miliar
Gubernur Herman Deru Ajak Pemkot Palembang Tingkatkan Pelayanan Publik

Berita Terkait

Rabu, 19 Maret 2025 - 11:10 WIB

Gubernur Sumsel Dorong Pemuda Jadi Penggerak Literasi Keuangan Syariah

Selasa, 18 Maret 2025 - 12:07 WIB

“Sebelumnya Sudah Saya Sampaikan untuk Sabar, tetapi Saya Malah Dibully” – Herman Deru soal Pengangkatan CASN

Selasa, 18 Maret 2025 - 08:43 WIB

Bupati PALI Curhat ke Herman Deru, Ternyata Ini Tantangan Beratnya!

Minggu, 16 Maret 2025 - 17:39 WIB

Skandal Korupsi di OKU: Skema Jatah Proyek dan Fee Miliaran Terbongkar

Minggu, 16 Maret 2025 - 13:45 WIB

OTT KPK di OKU, Delapan Orang Diciduk, Gubernur Sumsel: Patuhi Aturan!

Berita Terbaru