INDOTIMES.ID, Jakarta – Mantan Komisaris Utama PT Pertamina, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), akhirnya hadir memenuhi panggilan Kejaksaan Agung (Kejagung) untuk diperiksa sebagai saksi dalam kasus dugaan korupsi tata kelola minyak mentah dan produk kilang Pertamina periode 2018-2023.
Pantauan Monitorindonesia.com menunjukkan Ahok tiba di Kejagung pada Kamis (13/3/2025) sekitar pukul 08.42 WIB. Mengenakan kemeja coklat, ia datang didampingi timnya dan menyatakan kesiapannya membantu Kejagung dalam mengungkap kasus ini.
“Sebetulnya secara struktur Subholding, tapi tentu saya sangat senang bisa membantu kejaksaan,” ujar Ahok.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Ia juga memastikan akan mengungkap fakta-fakta hukum yang diketahuinya selama menjabat sebagai Komisaris Utama Pertamina. Bahkan, ia membawa sejumlah dokumen hasil rapat yang bisa dijadikan bukti dalam penyelidikan.
“Kalau yang saya tahu akan saya sampaikan. Data yang kami bawa ini adalah data rapat. Kalau diminta, akan kita kasih,” tegasnya.
Pemeriksaan Ahok ini bertujuan memperkuat pembuktian dan melengkapi berkas perkara. Sejauh ini, Kejagung telah menetapkan sembilan tersangka dalam kasus tersebut, termasuk sejumlah pejabat tinggi di Pertamina:
- Riva Siahaan – Dirut PT Pertamina Patra Niaga
- Yoki Firnandi – Dirut PT Pertamina International Shipping
- Sani Dinar Saifuddin – Direktur Feedstock and Product Optimization PT Kilang Pertamina Internasional
- Agus Purwono – VP Feedstock Management PT Kilang Pertamina Internasional
- Muhamad Kerry Andrianto Riza – Beneficial Owner PT Navigator Khatulistiwa
- Dimas Werhaspati – Komisaris PT Navigator Khatulistiwa & Komisaris PT Jenggala Maritim
- Gading Ramadhan Joedo – Komisaris PT Jenggala Maritim & Dirut PT Orbit Terminal Merak
- Maya Kusmaya – Direktur Pemasaran Pusat dan Niaga PT Pertamina Patra Niaga
- VP Trading Produk Pertamina Patra Niaga (nama belum disebut)
Kini, publik menantikan langkah tegas Kejagung dalam menuntaskan kasus ini tanpa tebang pilih. Apakah pengakuan Ahok akan membuka jalan bagi tersangka baru? Semua mata tertuju pada Kejagung!
Penulis : AZS
Editor : Redaksi